Minggu, 07 Februari 2010

PERENCANAAN PENGAJARAN BAHASA INDONESIA I tahap ke-2

Pengajaran merupakan sebuah sistem. Sebagai sebuah sistem, pengajaran terdiri atas beberapa komponen yang saling berhubungan antara yang satu dengan yang lainnya dan membentuk suatu organisasi yang kompleks. Selain terdiri atas komponen-komponen, pengajaran dan sistem pengajaran berisi langkah-langkah atau prosedur dalam mengembangkan sistem pengajaran tersebut. Dengan demikian, para guru dan calon guru sudah selayaknya memahami benar prosedur tersebut agar dapat merencanakan pengajaran dan melakukannya dengan sebaik mungkin.
Komponen-komponen utama yang terdapat dalam sistem pengajaran adalah masukan, proses, keluaran, hasil dan kontrol. Kelima komponen tersebut masing-masing berisi unsur-unsur atau sub-subkomponen lainnya. Kelima komponen tersebut juga saling berinteraksi satu dengan yang lainnya.
Bahasa sebagai sebuah sistem memiliki beberapa prinsip dasar. Sebagai sebuah sistem komunikasi, bahasa berbeda dengan sistem komunikasi makhluk lainnya, misalnya sistem komunikasi binatang. Sistem komunikasi manusia inilah yang paling rumit.
Meskipun demikian, bahasa manusia itu berifat arbitrer. Sifat ini menunjukkan bahwa antara bunyi dengan makna itu tidak perlu suatu hubungan yang valid. Artinya, setiap bahasa dalam suatu kelompok masyarakat memiliki simbol-simbol bunyi tersebut yang mungkin berbeda dengan bahasa suatu kelompok masyarakat lainnnya. Misalnnya, antara bahasa Inggris dengan bahasa Indonesia. Melalui bahasa ini manusia dapat berinteraksi antara yang satu denngan yang lainnya (social interaction).
Nyatalah bagi kita bahwa bahasa itu juga merupakan suatu sistem yang tersusun rapi serta terdiri atas prinsip-prinsip atau unsur-unsur yang saling berhubungan.

SELESAI

Tidak ada komentar:

Posting Komentar